SMK Muhammadiyah 1(Mutu) Kota Baru Distribusikan Ijazah Siswa Secara Gratis Dengan Skema Pemanggilan.

Utama

Utama

Inspirasi Rakyat Membangun -"SELAMAT DATANG DI METRO CHANNEL.CO.ID" SARAN DAN INFORMASI DARI PARA PENGUNJUNG SELALU KAMI LAYANI , TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA Il Kontak Redaksi : 0822 6111 4506

SMK Muhammadiyah 1(Mutu) Kota Baru Distribusikan Ijazah Siswa Secara Gratis Dengan Skema Pemanggilan.

Thursday, April 24, 2025,

metrochannel.co.id

Laporan : Redaksi

Karawang - SMK Muhammadiyah1 (Mutu) Kotabaru Kabupaten Karawang telah membuat satu langkah yang sangat bijak dan berpihak kepada masyarakat dalam pengambilan Ijazah secara gratis dengan membuat skema pemanggilan.

Faisal Humas SMK  Mutu  saat di konfirmasi di ruang kerjanya mengatakan bahwa di SMK Mutu telah  membuat gerakan dakwah. "Alhamdulillah putra putri  dari angkatan 2013 sampai sekarang terhitung ada 2800 siswa belum  mengambil  ijazahnya,tetapi sudah sebagian sudah di distribusikan",jelasnya

Untuk menghindari Kemacetan,SMK Mutu membuat skema pengambilan iIjazah yaitu dengan cara pemanggilan secara bertahap.jika pemanggilan secara menyeluruh di khawatirkan ada kemacetan sebab di sini ada nama nya di sebut publik Muhammadiyah jika semua nya datang berbondong bondong tidak akan terkaper",jelas Faisal

Di katakanya ,Saat ini  tecatat 6 sampai 12 siswa perhari yang datang hal itu di lakukan secara kontinyu setiap hari dengan  pemanggilan 10 hingga 20 siswa,dikit demi sedikit siswa  datang, di karenakan anaknya sudah ada yang kerja dan orang tuanya nya tidak bisa hadir karena bekerja.

Di jelaskan oleh Faisal,Pelaksanaan pendistribusian ijazah sudah di laksanakan sejak mula adanya instruksi gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi dan  dalam waktu dekat akan di buat  penyerahan ijazah secara simbolis  kepada siswa.

Menurut Faisal karena ini ada unsur pimpinan Kami sangat patuh dengan apa yang di sampaikan pimpinan sebagai rahmatan lil alamin dan gerakan dakwah pihak nya  siap membagikan ijazah 

Di Katakan Faisal ,sebagai persyaratan untuk pengambilan ijazah  adalah mempersiapkan KTP,KK Serta Kartu Pelajar ketika mereka sudah hadir data akan di informasikan kepada tim tata usaha untuk merekapitulasi tentang data siswa untuk dibuatkan jadwal pemanggilan pengambilan ijazah .

Di muhamdiyah ada program unggulan gerakan dakwah maka di setiap pemanggilan akan di sampaikan informasi yakziah juga informasi  mengenai lowongan .

Di tambahkan oleh Faisal  untuk pengambilan ijazah juga bisa menggunakan Dtks selain dengan cara pemanggilan yang biasa dilakukan.

Termasuk kepada siswa yang mempunyai tunggakan hutang akan tetap di panggil dan  ijazah kan di berikan.

Pihak Muhammadiyah tidak pernah mempersulit atas pengambilan ijazah meski masih memiliki tunggakan hutang selama belajar di Sekolah tersebut 

Kemudian ketika siswa berada jauh di luar daerah  tidak dapat hadir dapat mewakilkan nya nya kepada keluarga yang tercatat dalam satu Kartu Keluarga dengan mengisi formulir dengan bermaterai sebagai bentuk tanggung jawab atas dokumen penting ,yang di khawatirkan ada oknum oknum yang memanfaatkan kesempatan ini.

Keterangan yang diperoleh dari orang tua siswa bernama Salehudin yang berdomisili di Desa Pucung  bahwa hari ini Kamis (24/4/2025) datang  mendampingin Anak nya bernama  Megan Priatna untuk mengambil ijazah nya  tanpa membayar padahal ada tunggakan hutang Rp 10 juta di sekolah tersebut." Terima kasih kami ucapkan yang sebesar besarnya kepada pihak sekolah SMK Muhammadiyah 1 telah memberikan ijazah anak saya" ucap nya 

TerPopuler